Post Page Advertisement [Top]

 Untuk mengisi Ramadan tahun ini SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen mengadakan serangkaian kegiatan, antara lain Darul Arqam Siswa/ siswi, Tarawih Berjamaah di masjid Sekolah, Darul Arqam Guru dan Karyawan Sekolah, Pengumpulan dan Pembagian Zakat dan melaksanakan beberapa kali Pengajian.

Kegiatan-kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas keimanan dan semangat keberagamaan seluruh warga SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen.

Kegiatan Darul Arqam Untuk Siswa Siswi SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen dilaksanakan dalam tiga tahapan sesuai dengan tingkatan kelas. Darul Arqam Untuk Siswa/ Siswi dilaksanakan mulai tanggal 27 Maret - 8 April 2023 bertempat di Kampus 2 SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen.

Materi yang disampaikan dalam kegiatan ini antara lain:

1. Tadarus Al Quran

2. Tuntunan Thaharah

3. Tuntunan Sholat Fardhu

4. Tuntunan Ibadah Ramadan

5. Tuntunan Sholat Berjamaah dan Sholat Jumat

6. Adab dan Keutamaan Dzikir dan Doa

7. Adab Bagi Penuntut Ilmu

8. Perawatan Jenazah

9. Akhlaq Bergaul dengan Lawan Jenis dan Tuntunan Memilih Pasangan Hidup

10. Tata Cara Pembagian Waris dalam Islam











Tanggal 3 - 4 April juga dilaksanakan kegiatan Darul Arqam yang dikhususkan untuk Guru dan Karyawan SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen. pada tanggal 13 dan 18 April dilaksanakan pengajian untuk guru dan Karyawan SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen.







Setelah mengikuti mengikuti rangkaian kegiatan Ramadan 1444 H ini diharapkan seluruh warga SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen menjadi pribadi yang memiliki kualitas iman yang kokoh dan kesadaran mengamalkan ibadah yang sesuai dengan tuntunan Alquran dan Sunnah.







Komentar Facebook :
Komentar dengan Akun Google :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]